Peringatan HUT Ke-78 TNI, Panglima: Kami Siapkan di Monas Supaya Masyarakat Ikut Menikmati

jpnn.com - JAKARTA - TNI akan berulang tahun yang ke-78 pada 5 Oktober 2023.
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengatakan acara HUT TNI akan diselenggarakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia, tetapi puncaknya terpusat di Monumen Nasional, Jakarta.
Monas dijadikan pilihan agar TNI dapat memperlihatkan alat utama sistem senjata (alutsista) kepada masyarakat.
"Nanti kami selenggarakan secara serentak di seluruh wilayah nusantara, tetapi terpusat mungkin di Monas. Karena kalau di Istana kelihatannya kurang cukup untuk menempatkan alutsista," katanya kepada wartawan seusai berbicara dalam acara seminar di Jakarta, Rabu (20/9).
Mantan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) itu mengatakan bahwa dia akan melapor kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal acara HUT TNI tersebut. “Saya siap melaporkan ke presiden. Sementara (puncak acara HUT TNI) kami siapkan di Monas supaya masyarakat semua tahu, ikut menikmati HUT TNI ini,” ungkapnya.
Dalam rangka menyambut HUT ke-78, TNI juga menyelenggarakan seminar nasional.
Yudo mengatakan seminar itu penting sebagai langkah dan upaya mengantisipasi perkembangan lingkungan yang strategis.
Dalam sambutannya, Yudo mengatakan bahwa di usia ke-78, TNI harus merefleksikan diri dan terus mengembangkan kemampuan.
Monas dijadikan pilihan agar TNI dapat memperlihatkan alat utama sistem senjata (alutsista) kepada masyarakat.
- Sambut Hari Raya Idulfitri 2025, Panglima TNI Membuka Bazar Murah Demi Kesejahteraan Prajurit dan PNS
- Anggota TNI Penembak 3 Polisi di Way Kanan Terancam Dipenjara Sampai Mati
- IDCI Nilai Pertahanan Siber Seharusnya Jadi Tugas Utama TNI
- Struktur Lengkap Danantara, Ada Jokowi, Sri Mulyani hingga Pandu Sjahrir
- Tragedi Penembakan di Way Kanan, Lemkapi Desak TNI-Polri Segera Tetapkan Tersangka
- Reza Indragiri: Sekiranya Kepala Babi Dikirim kepada Jokowi, Apakah Saran Hasan Nasbi Sama?