Peringati Hari Bumi: Bank Mandiri Memperkuat Langkah Menuju Ekonomi Rendah Karbon

Peringati Hari Bumi: Bank Mandiri Memperkuat Langkah Menuju Ekonomi Rendah Karbon
Bank Mandiri mengimplementasikan program Drop Box Daur Ulang sebagai bentuk nyata kontribusi terhadap pengelolaan sampah berkelanjutan. Foto: Dokumentasi Bank Mandiri

jpnn.com, JAKARTA - Bank Mandiri dalam memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April menegaskan komitmennya dalam menumbuhkan budaya keberlanjutan di seluruh lini perusahaan.

Peringatan Hari Bumi menjadi momentum penting bagi Bank Mandiri untuk kembali menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs).

Sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Bumi ini, Bank Mandiri mengimplementasikan program Drop Box Daur Ulang sebagai bentuk nyata kontribusi terhadap pengelolaan sampah berkelanjutan.

Inisiatif ini sejalan dengan semangat Mandiri Looping for Life, kampanye berkelanjutan yang diusung Bank Mandiri untuk mendukung ekonomi sirkular di Indonesia.

Drop Box ini tersedia di kantor pusat Bank Mandiri, tepatnya Plaza Mandiri & Menara Mandiri.

Melalui Drop Box ini, karyawan dan seluruh pengunjung dapat menyumbangkan pakaian bekas (gently used), yang kemudian akan dipilah dan dikelola melalui sinergi Bank Mandiri dengan mitra sosial perseroan, Pable, untuk didaur ulang atau disalurkan kepada yang membutuhkan.

Corporate Secretary Bank Mandiri M. Ashidiq Iswara menyampaikan langkah ini bertujuan mengurangi limbah tekstil yang menjadi salah satu penyumbang emisi karbon terbesar di sektor konsumsi rumah tangga.

Selain itu, program ini turut melibatkan karyawan dan komunitas sekitar dalam siklus donasi dan daur ulang yang memberikan manfaat sosial dan lingkungan secara langsung.

Peringatan Hari Bumi yang jatuh pada 22 April menjadi momentum penting bagi Bank Mandiri untuk memperkuat langkah menuju ekonomi rendah karbon

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News