Peringati Hari Kartini, BEM UNUSIA Soroti Kontribusi Perempuan Dalam Pembangunan Nasional

jpnn.com, JAKARTA - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA) Periode 2024-2025 menyelenggarakan acara bertajuk "Special Kartini's Day" dalam rangka memperingati Hari Kartini.
Kegiatan ini berlangsung di Auditorium Jakoeb Utama, Gedung A UNUSIA, pada Selasa, 22 April 2025.
kegiatan bertema "Perempuan Berkarya, Bangsa Berdaya: Menyoroti Kontribusi Perempuan dalam Pembangunan Nasional" ini menghadirkan Khusniyati, S.Pd sebagai narasumber utama.
Khusniyati dalam paparannya engajak mahasiswa untuk memahami lebih dalam tentang kontribusi nyata perempuan dalam membangun bangsa, terutama di sektor pendidikan, sosial, hingga kebudayaan.
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA) Periode 2024-2025 memperingati Hari Kartini bertajuk "Special Kartini’s Day" pada di Auditorium Jakoeb Utama, Gedung A UNUSIA, Selasa, 22 April 2025. Foto: BEM UNUSIA
Presiden Mahasiswa UNUSIA Mega Sayillah dalam sambutannya menekankan Hari Kartini bukan sekadar perayaan seremonial mengenang tokoh emansipasi perempuan, melainkan juga momentum refleksi bersama.
“Kegiatan ini adalah bentuk komitmen kami untuk terus meneruskan semangat perjuangan R.A. Kartini dalam kehidupan kampus dan masyarakat luas,” ungkapnya.
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA) Periode 2024-2025 memperingati Hari Kartini.
- Gelar Webinar Peringati Hari Kartini, Perak Indonesia Dorong Ketahanan Perempuan di Era Digital
- Dokter Ayu Widyaningrum Raih Penghargaan Pemimpin Inklusif 2025 dalam Eksekutif Award
- Bikin Acara Bertema Kemandirian, KPPI: Perempuan Harus Bersama Memajukan Bangsa
- UMKM Mawar Merah Binaan PT PLN IP UBH Berpartisipasi di Bazar Jakarta Entrepreneur
- Peringati Hari Kartini, Peruri Menggelar Pelatihan UMKM Perempuan di Karawang
- 75 Perempuan Tangguh Berlatih Survival di Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya