Peringati Hari Sumpah Pemuda, PB HMI Soroti Masalah Kesenjangan Sosial
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) Raihan Ariatama mengajak semua elemen bangsa, terutama pemuda untuk bekerja sama melawan Covid-19.
Hal tersebut disampaikan Raihan pada acara Panggung Kebangsaan 93 Tahun Sumpah Pemuda: Menakar Kinerja 2 Tahun Jokowi-Amin di Sekretariat PB HMI, Setiabudi, Jakarta Selatan
"Kita butuh solidaritas! Kita harus bersatu dan bangkit! Hari Sumpah Pemuda adalah momentum untuk semakin mempererat solidaritas dan persatuan kita," kata Raihan, Kamis (28/10).
Dia mengapresiasi kinerja pemerintah dalam menangani pandemi karena kasus Covid-19 semakin terkendali.
Kemudian, Raihan juga membeberkan anggaran Penanganan Ekonomi Nasional (PEN) dan Penanganan Covid-19 yang mencapai Rp 695,2 triliun pada 2020 dan meningkat menjadi Rp 744,75 triliun pada 2021.
"PB HMI harus mengawal dan mengawasi akuntabilitas dan transparansi anggaran tersebut,” tegasnya.
Alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) itu juga menyoroti pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 7,07 persen secara year-on-year di triwulan II-2021.
Dia mengatakan ekonomi mengalami perbaikan tetapi kesenjangan sosial di Indonesia semakin melebar di tengah pandemi.
Ketua Umum HMI Raihan Ariatama mengatakan ekonomi mengalami perbaikan tetapi kesenjangan sosial di Indonesia makin melebar di tengah pandemi.
- Prudential Indonesia-Syariah Gelar NextGen Fest Guna Dorong Entrepreneur Muda
- Muda Berbudaya Festival, Usung Semangat Kebaruan Sumpah Pemuda & Perubahan Zaman
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Kemenpora Berikan Penghargaan di Malam Puncak Hari Sumpah Pemuda ke-96, Ini Daftarnya
- Ibas Demokrat Ajak Anak Muda Jangan Suka Flexing, Jadilah Kreatif dan Produktif