Peringati HUT RI di Istana Menyakitkan Rakyat Miskin
jpnn.com - JAKARTA - Anggaran untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-69 di Istana Merdeka, yang mencapai Rp 11,3 miliar dinilai sangat besar dan mewah.
"Anggaran ini tentu terlalu mewah dan mahal bagi publik. Miliaran anggaran ini hanya menyangkitkan orang-orang miskin," kata pengamat anggaran, Uchok Sky Khadapi dalam keterangan persnya, Kamis (14/8).
Uchok mengatakan, untuk mencari uang untuk makan sehari saja rakyat sudah susah. Karena itu, peringatan Kemerdekaan di Istana itu ibarat merayakan kemerdekaan bagi orang yang berduit saja.
"Dengan punya duit berarti berarti bisa dikatakan merdeka seratus persen," ungkap Uchok.
Dengan menghabiskankan anggaran sebesar itu, lanjut Uchok, hal ini memperlihatkan bahwa orang-orang Istana lah yang merasa punya hak untuk menghabiskan anggaran. Seakan-akan mereka juga yang punya kemerdekaan 100 persen, sementara rakyat tidak. (ysa/rmo/jpnn)
JAKARTA - Anggaran untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-69 di Istana Merdeka, yang mencapai Rp 11,3 miliar dinilai sangat besar dan mewah.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad