Peringati Nuzululquran, Menaker Ida Ajak Pegawai Bekerja Dinamis
jpnn.com, JAKARTA - Pegawai Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memperingati Nuzululquran di Masjid Baitul Latief, Jakarta, Rabu (27/3/2024).
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah mengajak seluruh pegawai Kemnaker untuk terus bekerja secara dinamis.
Ida mengatakan, pada Nuzululquran, surah Alquran yang pertama kali diturunkan adalah surah Al-Alaq ayat 1 samai 5, di mana ayat pertama surah tersebut di awali kata Iqra yang berarti bacalah.
Hikmah ayat tersebut bagi pegawai Kemnaker, sebut Ida, adalah pegawai Kemnaker harus terus membaca berbagai literatur untuk mengembangkan diri, maupun membaca dinamika sosial yang sangat dipengaruhi teknologi dan informasi.
Tujuannya agar pegawai Kemnaker dapat bekerja secara dinamis mengikuti perkembangan zaman.
"Kami ini akan bersaing dengan teknologi dan informasi, kalau tidak kami siapkan betul, maka yang akan terjadi adalah kepontal-pontal, kita tidak bisa mengikuti perkembangan yang luar biasa," kata Ida.
Menurutnya, sikap kerja yang dinamis bagi pegawai Kemnaker sangat diperlukan tidak hanya untuk meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.
Lebih jauh, isu-isu terkait ketenagakerjaan juga sangat dipengaruhi oleh perkembangan teknologi dan informasi.
Pegawai Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memperingati Nuzululquran di Masjid Baitul Latief, Jakarta, Rabu (27/3/2024).
- 5 Langkah Utama untuk Capai Emisi Net Zero di Sektor Tenaga Listrik
- Wamenaker Immanuel Ebenezer Ingin Negara Selalu Hadir Memajukan Industri Musik
- ASABRI Gandeng FHCI Perkuat Kapasitas Human Capital Lewat Teknologi
- Menkomdigi Ajak Seluruh Elemen Bangsa Promosikan Bhinneka Tunggal Ika ke Dunia
- Makin Mudah Bangun Loyalitas Pelanggan dengan OCA
- PrismaLink & UNDIRA Kolaborasi Mempermudah Akses Pembayaran Mahasiswa