Peringati World Food Travel Day, Omar Niode Foundation Angkat Kuliner Wallacea

Peringati World Food Travel Day, Omar Niode Foundation Angkat Kuliner Wallacea
Omar Niode Foundation. Foto dok Omar Niode Foundation

jpnn.com, JAKARTA - Omar Niode Foundation mengangkat keunikan ekosistem alam, budaya dan potensi wisata kuliner dari kawasan Wallacea.

Momen ini dilakukan untuk merayakan World Food Travel Day, yang jatuh setiap 18 April.

Ambassador World Food Travel Association-Wallacea Amanda Katili Niode mengatakan kawasan Wallacea yang meliputi Pulau Sulawesi, Kepulauan Maluku, Nusa Tenggara dan pulau-pulau kecil sekitarnya, selain kaya akan ekosistem biologis juga punya daya tarik dari sisi kuliner.

"Hal itu membuat Omar Niode Foundation bersama The Climate Reality Project Indonesia tertarik untuk mengekspose kembali kawasan ini," ujar Amanda dalam webinar bertajuk Jelajah Alam dan Kuliner Wallacea, Minggu (18/4).

Amanda menambahkan, meski makanan di Kawasan Wallacea beraneka macam, tetap ada persamaan karena kuliner di satu daerah merupakan hasil akulturasi penduduk dan pendatang.

Dia mencontohkan, beberapa daerah di Sulawesi mempunyai Sup Hitam sebagai makanan tradisional dengan kluwak sebagai salah satu bahannya, ditambah berbagai jenis bumbu dan rempah.

Pantollo'Pamarasan dari Toraja dengan 13 jenis bahan, daging pilihan, bumbu rempah dan kluwak.

Pallu Kaloa dari Makassar menggunakan 16 jenis bahan, termasuk ikan, kelapa sangrai dan kluwak.

Omar Niode Foundation mengangkat keunikan ekosistem alam, budaya dan potensi wisata kuliner dari kawasan Wallacea.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News