Perintah Jenderal Andika kepada KSAU: Kita Harus Fair, Yang Bisa Masuk TNI Adalah Seluruh WNI

Perintah Jenderal Andika kepada KSAU: Kita Harus Fair, Yang Bisa Masuk TNI Adalah Seluruh WNI
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa. Foto: Tangkapan layar video pada kanal Jenderal TNI Andika Perkasa di YouTube.

jpnn.com, JAKARTA - Panglima Tentara Nasional Indonesia Jenderal TNI Andika Perkasa memberikan perintah tegas kepada Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo. 

Perintah itu berkaitan dengan penerimaan calon taruna dan bintara di Akademi Angkatan Udara (AAU).

Panglima menyampaikan arahan itu saat menerima kedatangan KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo. 

Awalnya, Fadjar melaporkan beberapa hal terkait kegiatan yang dilaksanakan, termasuk HUT TNI yang digelar di AAU Yogyakarta. 

Marsekal Fadjar juga menerima arahan dari Jenderal Andika terkait mekanisme penerimaan calon taruna dan bintara di AAU. 

“Jadi, pada saat nanti seleksi rekrutmen. Apa yang sekarang sedang berjalan?” tanya Panglima kepada Marsekal Fadjar sebagaimana dilihat di kanal Jenderal TNI Andika Perkasa di YouTube, Senin (25/4). 

“Sekarang ini sudah mulai pendaftaran taruna, lalu juga ada bintara,” kata Marsekal Fadjar. 

Lalu, Jenderal Andika pun memberikan arahan kepada Marsekal Fadjar.  

Jenderal Andika memberikan perintah tegas kepada KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo terkait penerimaan taruna dan bintara TNI AU. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News