Perintah Kapolri kepada Kapolda yang Baru Dilantik: Kawal Kebijakan Presiden Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melantik sejumlah pejabat utama dan tujuh kapolda, Jumat (31/3). Kapolri Jenderal Listyo juga memberikan pesan kepada para kapolda yang baru dilantik tersebut.
Jenderal bintang empat ini memerintahkan seluruh pejabat utama dan kapolda yang baru melaksanakan serah terima jabatan mengawal kebijakan Presiden Joko Widodo terkait pengendalian inflasi dan transformasi ekonomi di daerah.
“Pak Presiden (Jokowi) berkali-kali menyampaikan Polri harus harus betul-betul mengawal kebijakan beliau dalam menghadapi inflasi dan transformasi ekonomi,” kata Kapolri di Gedung Rupatama Polri, Jakarta Selatan, Jumat (31/3).
Mantan Kabareskrim Polri itu menambahkan bahwa dalam menghadapi situasi ini, maka hilirisasi, investasi, dan program lain harus dikawal.
“Tolong, ini betul-betul bisa dilaksanakan," tegasnya.
Kapolri dalam kesempatan itu juga menginstruksikan seluruh jajarannya mengamankan dan mengawal agenda tingkat nasional maupun internasional.
Dalam waktu dekat, akan ada agenda nasional yang perlu dipersiapkan.
Untuk agenda dalam negeri, dia meminta jajarannya mengamankan seluruh kegiatan yang berlangsung selama bulan suci Ramadan hingga Hari Raya Idulfitri.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan para kapolda yang baru dilantik untuk mengawal kebijakan Presiden Jokowi.
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Pilwalkot Semarang 2024: Restu & Doa Jokowi untuk Yoyok-Joss
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang