Perintah Tegas Jenderal Listyo Kepada Seluruh Kapolda Baru
jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara serah terima jabatan dan kenaikan pangkat perwira tinggi di lingkungan Mabes Polri serta beberapa Kapolda di Rupatama Mabes Polri, Kamis (4/3).
Total ada19 pati Polri melakukan serah terima jabatan dan mendapatkan kenaikan pangkat. Beberapa di antaranya adalah Kapolda baru yang memimpin wilayah.
Kepada para pejabat teras Mabes Polri dan Kapolda baru, Jenderal Listyo menyampaikan beberapa pesan, terutama masalah pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia.
Menurut Listyo, para pejabat baru yang dilantik terutama Kapolda yang melaksanakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
"Pejabat baru agar melaksanakan PPKM mikro bagi yang masuk dalam tujuh Polda, sedangkan yang lain melaksanakan kegiatan imbangan," kata Listyo.
Mantan Kapolda Banten itu mengingatkan munculnya varian Covid-19 baru yang sangat cepat penyebarannya. Untuk itu, Listyo meminta jajarannya untuk mengantisipasi.
Jenderal bintang empat ini juga meminta jajarannya untuk cepat melakukan 3T yaitu testing, tracing dan treatment.
"Berikan reward bagi anggota yang telah melakukan zona merah menjadi zona hijau," katanya.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan perintah tegas kepada sejumlah pejabat teras Mabes Polri dan Kapolda baru yang dilantik hari ini.
- Irjen Sandi: Kasus Judol di Kementerian Komdigi Jadi Atensi Kapolri
- Kapolri Puji Langkah Gesit Menhut Raja Juli Bangun Kerja Sama demi Lindungi Hutan
- Raja Juli Temui Kapolri Bahas Penegakan Hukum Kehutanan
- Polisi Disebut Tak Netral di Pilkada Sulut, TPDI Somasi Kapolri dan Lapor ke Propam
- Sesuai Perintah Presiden & Kapolri, Bareskrim Bongkar Judi Online Jaringan Internasional
- Jenderal Sigit Pimpin Kenaikan Pangkat Satu Komjen dan Tiga Brigjen