Peristiwa Memilukan di Hotel Ini Harus jadi Pelajaran Penting bagi Para Orang Tua
Kapolsek mengatakan, pihaknya sudah meminta keterangan dari keluarga dan karyawan hotel.
Dari laporan yang diterimanya, di lokasi kolam renang juga sudah ada papan pengumuman terkait dengan lokasi kolam dan peruntukan usianya.
Namun, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait dengan kejadian tersebut.
Guna memastikan penyebab kematian korban, keluarga juga meminta adanya visum luar dari tim medis RS Bhayangkara Kediri.
"Dari pihak keluarga menginginkan dilakukan visum luar di RS Bhayangkara Kediri," kata dia.
Dia juga berharap kejadian ini tidak terulang lagi, terlebih lagi jika ada anak kecil yang berenang harus selalu didampingi orang dewasa. Hal itu mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan.
Untuk pemeriksaan lebih lanjut, di area kolam renang tersebut polisi juga memasang garis polisi. Warga yang tidak berkepentingan juga dilarang melintas. (antara/jpnn)
Para orang tua yang punya anak balita, silakan simak penjelasan AKP Siswandi tentang kronologis peristiswa di Kediri ini.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- 3 Korban Longsor di Purworejo Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Bocah di Palembang Terseret Banjir dan Tenggelam, Begini Kejadiannya