Perkembangan Terbaru Persiapan Papua Gelar PON 2020

jpnn.com, JAKARTA - Pembangunan Stadion Papua Bangkit yang akan menjadi arena utama PON 2020 sudah mencapai 99 persen.
''Dijadwalkan tuntas Desember tahun ini,'' kata Ketua Harian Pengurus Besar (PB) PON Yunus Wonda, Rabu (24/4).
Beberapa venue lain yang dibangun melalui APBN, lanjut Yunus, ditargetkan selesai pada Juni 2020.
Dia mengakui banyak pihak yang menanyakan kesiapan Papua menggelar PON 2020.
“Kami bisa sampaikan bahwa progres dan kesiapan venue rata-rata hampir 40-60 persen. Kami optimistis pembangunan bisa selesai tepat waktu,'' lanjut dia.
Tuan rumah kini juga sedang ngebut mempersiapkan akomodasi. PON 2020 Papua dijadwalkan berlangsung pada 20 Oktober hingga 2 November 2020.
Venue pertandingan dibagi dalam enam cluster. Yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Biak, Mimika, Merauke, dan Kabupaten Jayawijaya.
Ajang empat tahunan tersebut bakal mempertandingkan 47 cabang olahraga dengan dengan kuota 7.238 atlet.
Pembangunan Stadion Papua Bangkit yang akan menjadi arena utama PON 2020 sudah mencapai 99 persen.
- Bupati Raja Ampat Tegaskan Gerakan NFRPB Bertentangan dengan Konstitusi
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- Komnas HAM Kecam KKB yang Bunuh Pendulang Emas di Papua
- Mabes TNI Tuding KKB yang Bantai Pendulang Emas Lakukan Propaganda