Perkenalkan Band Qodir, Dul Jaelani: Baru, Tetapi Lama
jpnn.com, JAKARTA - Putra Ahmad Dhani, Dul Jaelani meluncurkan album bertajuk Seribu Bulan bersama band barunya, Qodir.
Band beraliran musik rock itu terdiri dari empat personel, yakni Dul Jaelani, Muhammad Xaviar, Deriel Sudiro, dan Axel CB.
Dul Jaelani mengatakan Qodir merupakan reinkarnasi dari bandnya dahulu yang bernama Backdoor.
Mereka berempat sudah bermusik sejak 2016 hingga akhirnya dipatenkan sebagai band baru.
"Baru, tetapi lama. Sudah lama dibentuk, tetapi namanya baru. Dulu band ini memang lama kalau tahu dulu itu namanya Backdoor," ujar Dul Jaelani kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin (16/5) malam.
Album pertama Qodir yang bertajuk Seribu Bulan ternyata memiliki makna tersendiri.
Kekasih Tissa Biani itu pun mengungkapkan alasan album tersebut bertajuk Seribu Bulan.
"Alasannya, karena setiap lagu ini menggambarkan nuansa yang beragam dan berbeda," ucap putra bungsu Maia Estianty itu.
Putra Ahmad Dhani, Dul Jaelani meluncurkan album bertajuk Seribu Bulan bersama band barunya, Qodir.
- Direstui Orang Tua, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Siap Menikah Juni 2025
- Setelah Ahmad Dhani, Kini Maia Estianty Beri Bocoran Rencana Pernikahan Al Ghazali
- Konser Dewa 19 All Star Ditunda, Ahmad Dhani Cs Utamakan Kepentingan Nasional
- Segera Nikah, Al Ghazali Akan Didampingi Maia Estianty dan Mulan Jameela
- Konser Dewa 19 All Stars 2.0 Diundur, Pembeli Tiket Dapat Merchandise Spesial
- Pesta Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise Digelar 2 Kali