Perkuat Dampak Positif Bagi Masyarakat, LPKR Usung Lippo untuk Indonesia Pasti

Perkuat Dampak Positif Bagi Masyarakat, LPKR Usung Lippo untuk Indonesia Pasti
Siloam Hospitals berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada pasien. Foto dok. Siloam Hospitals

Menerapkan nilai sejahtera, LPKR senantiasa memberikan bantuan kepada kelompok rentan, organisasi nirlaba, dan lembaga pemerintah untuk mendukung mereka yang membutuhkan, terutama dalam upaya bantuan bencana. 

Selain itu, sejalan dengan komitmen untuk membangun masyarakat yang penuh semangat dan inklusif, LPKR sering menyelenggarakan dan mensponsori acara serta perayaan masyarakat yang menyatukan banyak orang dan mendorong interaksi sosial.

Dalam menerapkan nilai Tangguh, LPKR berperan aktif dalam membantu memerangi Covid-19 dengan mempercepat program vaksinasi nasional, mendistribusikan pasokan medis, mempromosikan langkah-langkah kebersihan yang baik, serta mendorong tindakan keselamatan Covid-19. 

"Sejak 2021, LPKR telah mendukung pemberian lebih dari 1,5 juta dosis vaksin melalui program vaksinasi yang diadakan di mal, kawasan, dan fasilitas kesehatan," terang John. 

Di samping itu, Siloam mengoperasikan 30 klinik kesehatan masyarakat di seluruh Indonesia.

Dari jumlah tersebut 8 di antaranya adalah klinik gratis yang memberikan layanan kesehatan kepada pasien yang kesulitan mendapatkan akses untuk perawatan medis sesuai.

Klinik-klinik ini difasilitasi untuk melakukan pelayanan medis dasar seperti vaksinasi polio, pemeriksaan tekanan darah, pelayanan pertolongan pertama, dan pelayanan rujukan. 

Pada 2022, Siloam membuka klinik ke-7 di Saman, Papua, sehingga memperluas layanan kesehatan ke lebih banyak daerah pedesaan dan daerah terpencil di wilayah timur Indonesia.

LPKR mengusung Lippo untuk Indonesia Pasti demi memperkuat dampak positif bagi masyarakat 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News