Perkuat Hubungan Bilateral, KSAL Terima Kunjungan Panglima Angkatan Laut Kanada

Perkuat Hubungan Bilateral, KSAL Terima Kunjungan Panglima Angkatan Laut Kanada
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menerima kunjungan kehormatan Commander of The Royal Canadian Navy atau Panglima Angkatan Laut Kanada Vice Admiral Angus Topshee bertempat di Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (6/11). Foto: Dispenal

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menerima kunjungan kehormatan Commander of The Royal Canadian Navy atau Panglima Angkatan Laut Kanada Vice Admiral Angus Topshee bertempat di Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (6/11).

Pertemuan pemimpin Angkatan Laut kedua negara itu sebagai sarana untuk memperdalam hubungan pertahanan bilateral antara Indonesia dan Kanada yang sudah terjalin baik sejak lama.

Selain itu, pertemuan tersebut juga membahas prioritas penting Indonesia dan Kanada bagi stabilitas keamanan kawasan dan sekitarnya.

Kedatangan Panglima Angkatan Laut Kanada ini disambut hangat oleh KSAL dan pejabat utama Mabesal di halaman Gedung R.E Martadinata Mabesal.

KSAL juga mengucapkan terima kasih atas kesediaan Panglima Angkatan Laut Kanada beserta staf untuk melakukan kunjungan kehormatan ke TNI AL.

Dalam kesempatan tersebut, KSAL menyampaikan saat ini kerja sama pertahanan antara Indonesia dan Kanada yang telah dilakukan, yaitu salah satunya di bidang pendidikan dan pelatihan. Sebanyak ratusan Prajurit TNI sejak tahun 2008 telah melakukan pendidikan dan pelatihan di Kanada.

KSAL berterima kasih atas partisipasi Angkatan Laut Kanada pada sejumlah event internasional yang digelar oleh TNI AL.

Salah satunya pada Latihan Super Garuda Shield 2024 yang digelar di wilayah Surabaya beberapa bulan lalu, dan konfirmasi keikutsertaan Kanada pada Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) ke-5, International Fleet Review (IFR) serta International Maritime Security Symposium (IMSS) ke-6 yang akan dilaksanakan di Bali pada Februari 2025 mendatang.

KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali menerima kunjungan kehormatan Panglima Angkatan Laut Kanada Vice Admiral Angus Topshee di Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News