Perkuat Lini Belakang, Kalteng Putra Rekrut Bintang Timnas U-20 Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Kalteng Putra resmi merekrut bintang Timnas U-20 Indonesia Barnabas Sobor untuk memperkuat lini belakang pada kompetisi Liga 2 Indonesia 2023/2024.
Pemilik Klub Kalteng Putra Agustiar Sabran di Palangka Raya, Senin, mengatakan bahwa Barnabas Sobor direkrut tidak lain untuk mengisi slot pemain U-21 yang wajib dimainkan pada Liga 2 2023.
"Yang bersangkutan nantinya wajib menjadi starting pada pertandingan Liga 2 Indonesia yang akan dimulai pada September 2023 ini," kata Agustiar.
Dalam lokasi yang berbeda, salah satu pengurus manajemen Kalteng Putra Sigit Widodo menegaskan, permainan dan skill Barnabas Sobor tentunya tidak lagi diragukan pada lini belakang.
Selain memiliki pengalaman yang cukup banyak di Timnas U-19 dan 20, pemain itu juga memiliki kuda-kuda yang bagus dalam melindungi bola ketika hendak direbut lawan.
"Saya harap dengan adanya Barnabas Sobor permainan Kalteng Putra nantinya menjadi solid, kemudian juga tetap menjaga permainan tim agar cukup kuat, sehingga tim bisa bermain bagus," ungkapnya.
Berdasarkan informasi, Barnabas Sobor sebelum direkrut manajemen Kalteng Putra dirinya bermain di klub Lithuania FK Riteriai.
Pria berumur 20 tahun itu akan menjadi andalan Tim berjuluk Laskar Isen Mulang tersebut.
Kalteng Putra resmi merekrut bintang Timnas U-20 Indonesia Barnabas Sobor untuk memperkuat lini belakang pada kompetisi Liga 2 Indonesia 2023/2024.
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- Persib Ditahan Imbang Borneo FC, Bojan Hodak Soroti Hal Ini
- Persib Andalkan Pemain Muda Demi Hadapi Borneo FC di Stadion Segiri
- PSS Sleman Mengantongi Kelemahan PSBS Biak, Napi Bongkar Wajib Waspada
- Gelandang Persib Dedi Kusnandar Sampaikan Kabar Baik Soal Penyembuhan Cedera