Perkuat Pertumbuhan, Group Minor Hotels Lakukan Strategi Branding

jpnn.com, JAKARTA - Jaringan perhotelan global Minor Hotels melakukan strategi branding melalui penyegaran brand yang berfokus pada tamu atau pelanggan.
Melalui strategi ini manajemen berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman menginap inovatif dan bermakna yang mengedepankan kebutuhan para tamu.
"Pembaruan brand Minor Hotels lebih dari sekadar identitas baru. Perubahan ini berorientasi pada nilai, yang didukung oleh penyempurnaan platform digital," kata Chief Commercial Officer Minor Hotels, Ian Di Tullio dalam pernyataan resminya dikutip Kamis (27/3/2025).
Prinsip utama di balik pembaruan brand ini untuk memaksimalkan pelayanan sesuai kebutuhan para tamu, anggota tim, investor, serta para pemilik dan mitra. Dengan strategi masterbrand baru, Minor Hotels menyatukan delapan brand hotelnya yakni Anantara, Avani, Elewana Collection, NH, NH Collection, nhow, Oaks, dan Tivoli.
Selain itu, juga brand penyedia layanan perjalanan wisata di bawah bendera Minor Hotels, yang akan menghadirkan penawaran dari berbagai hotel dalam grup ini dan sekaligus memperkuat persepsi di antara para pemangku kepentingannya.
Di sisi lain, manajemen juga menggelar program loyalitas yang lebih sederhana, dan strategi distribusi kuat. Hal ini untuk menghadirkan pengalaman perhotelan yang berkesan bagi para tamu serta menjadi mitra pilihan perusahaan.
"Dengan menyatukan brand-brand kami di bawah masterbrand Minor Hotels, kami sangat antusias untuk memasuki era pertumbuhan baru," ucapnya.
Dia menyebutkan, penyegaran brand ini menandai pencapaian penting bagi jaringan perhotelan global serta membuka jalan untuk hampir 300 properti ke dalam portfolionya hingga akhir tahun 2027. Langkah ini juga merupakan kelanjutan dari akuisisi grup NH Hotel pada 2018, yang kini beroperasi sebagai Minor Hotels Europe & Americas.
Perkuat pertumbuhan, Group Minor Hotels melakukan strategi branding untuk menghadirkan pengalaman menginap inovatif dan bermakna bagi para tamu
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang