Perkuat Sinergi dengan BNNK, Bea Cukai Sabang Gelar Operasi Bersinar 2020

jpnn.com, SABANG - Bea Cukai Sabang menggelar Operasi Berantas Sindikat Narkoba atau Operasi Bersinar, 28-30 Desember 2020.
Operasi ini sejalan dengan kebijakan nasional Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyukseskan program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
Kepala Seksi Penindakan dan Penyidikan Bea Cukai Sabang Haris mengatakan Operasi Bersinar 2020 merupakan bentuk pengawasan yang bertujuan melindungi masyarakat dari peredaran barang ilegal.
"Termasuk peredaran gelap narkotika, psikotropika dan prekursor (NPP) di wilayah Sabang,” papar Haris.
Kegiataan ini dibuka dengan apel bersama di halaman kantor BNN Kota Sabang. Operasi ini meliputi pemeriksaan terhadap orang dan barang bawaan penumpang yang baru tiba di Pelabuhan Balohan Sabang.
“Apabila ada penumpang yang dicurigai menggunakan narkoba, terhadap orang tersebut akan dilakukan pemeriksaan urine langsung oleh petugas BNN,” ungkap Kepala BNNK Sabang Masduki.
Operasi ini diharapkan menguatkan sinergi Bea Cukai dengan BNN Kota dan Polres Sabang, serta meningkatkan peran aktif masyarakat untuk menciptakan kota yang nyaman dan bebas dari penyalahgunaan narkoba. (*/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Operasi ini sejalan dengan kebijakan nasional Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyukseskan program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
Redaktur & Reporter : Boy
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Bea Cukai Dorong Potensi Daerah ke Pasar Global dengan Gencar Sosialisasi Ekspor
- Perusahaan Rokok yang Mempertahankan Racikan Tradisional Ini Resmi Kantongi NPPBKC