Perlakuan Istimewa Polwan Cantik pada 60 Tukang Becak

Perlakuan Istimewa Polwan Cantik pada 60 Tukang Becak
POLWAN : Seorang anggota polisi perempuan memberikan bingkisan usai makan dan duduk bersama satu meja. Foto Ibrohim/Radar Gresik/JPNN.com

“Memang kami utamakan yang usianya lebih tua. Kami sengaja ajak para tukang becak, tukang sapu jalan dan buruh pelabuhan untuk merayakan ulang tahun kami,” ujar AKP Suyatmi, ketua panitia hari ulang tahun Polwan seperti yang dilansir Radar Gresik (Jawa Pos Group), Minggu (4/9). 

Ditambahkan, undangan yang dilakukan secara mendadak ini agar para warga tersebut tak bersiap-siap di rumah.

Sehingga kesan polwan mau duduk bersama dan makan bersama dengan tukang becak semakin terasa.

“Kalau undangannya sudah jauh-jauh hari. Mereka pasti datang ke Polres dengan pakaian yang rapi, bagus dan tidak seasli saat bekerja.,” tandasnya.

Mulyadi, 54, salah seorang tukang becak yang diundang mengaku senang. Selama setahun terakhir ini, dirinya memang belum pernah masuk di ruangan Polres Gresik karena takut. (bro/rtn)


GRESIK - Puluhan tukang becak dan buruh pelabuhan, Sabtu (03/09) mendapat perlakuan istimewa. Mereka mendadak  dibawa para polisi wanita


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News