Perluas Layanan, Fox Logger Bidik Pasar Baru di IKN
Kamis, 04 Januari 2024 – 15:39 WIB

Sumber Sinergi Makmur PT Tbk (IOTF), pemimpin industri dalam penyediaan layanan GPS melalui Fox Logger mengumumkan ekspansi layanannya ke IKN Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. ilustrasi. Foto: M Risyal Hidayat/Antara
Alamsyah sangat optimistis kehadirannya bisa diterima di IKN.
Sebab, kata dia, sudah ada permintaan sejumlah perusahaan yang memakai layanannya.
“Sudah terdapat sekitar 500 kendaraan di IKN yang menggunakan layanan kami dan kami berharap angka ini akan terus bertambah,” tuturnya.
Dengan komitmen kuat ini, perusahaan solusi teknologi pelacakan itu berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan terhadap efisiensi dan keamanan operasional di IKN.
“Target kami meliputi seluruh penyedia truk, alat berat, dan kendaraan operasional di IKN. Kami berkomitmen untuk menjadi bagian dari pertumbuhan dan kemajuan Ibu Kota Nusantara,” tutup Alamsyah. (ddy/jpnn)
Sumber Sinergi Makmur PT Tbk (IOTF), pemimpin industri dalam penyediaan layanan GPS melalui Fox Logger mengumumkan ekspansi layanannya ke IKN.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
BERITA TERKAIT
- Agung Wicaksono Apresiasi Kolaborasi Pertamina & Bakrie Group untuk IKN
- Dilengkapi Teknologi AI, Dashcam Ini Bisa Bantu Tingkatkan Pengemudi Lebih Disiplin
- Brimob Dikerahkan ke Ibu Kota Nusantara, Ada Apa?
- Dukung SDM Unggul, Hutama Karya Siapkan Program Pengembangan Talenta
- Efisiensi Anggaran, Legislator PKB Usul Gedung DPR di Jakarta, Tak Pindah ke IKN
- BRI Insurance Bayarkan Klaim Asuransi Alat Berat Rp 1,3 Miliar