Perlukah Kita Pakai Masker Untuk Cegah Virus Corona?

Supaya tangan kita bebas kuman, kita perlu mencuci tangan kita dengan sabun selama setidaknya 20 detik di bawah air yang mengalir.
Dalam situasi tidak ada air, pembersih tangan atau gel yang mengandung paling sedikit 60% alkohol adalah pilihan yang terbaik.
Jangan sembarangan memegang sesuatu
Cara paling umum penyebaran penyakit musiman adalah ketika tangan kita mengambil sesuatu dari permukaan yang terkontaminasi.
Setelah virus ada di tangan kita akan sangat mudah untuk berpindah ke mulut, hidung atau mata, di mana virus bisa lebih mudah memasuki sel dan membuat kita sakit.
Jadi, hindari menyentuh mata, hidung, atau mulut, terutama jika Anda belum mencuci tangan sebentar.
Jika batuk atau bersin, tutupi mulut dan hidung dengan siku atau tisu, kemudian membuang tisu ke tempat sampah yang tertutup.
Adalah ide bagus pula untuk membersihkan dengan disinfektan benda dan permukaan yang sering disentuh.
Seperti halnya flu, hindari kontak langsung dengan orang yang sakit. Dan jika Anda sakit, jaga jarak Anda dari orang lain untuk melindungi mereka dari sakit.
Harga masker di Indonesia telah mencapai Rp 2 juta per kotak dan Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto menyalahkan konsumen yang gencar membeli masker
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya