Perlukah Pelajar Sekolah Terlibat Dalam Aksi Unjuk Rasa?

Perlukah Pelajar Sekolah Terlibat Dalam Aksi Unjuk Rasa?
Perlukah Pelajar Sekolah Terlibat Dalam Aksi Unjuk Rasa?

Bagaimana soal absensi?

Aturan tentang absen sekolah bervariasi dari satu negara bagian ke negara bagian lain di Australia.

Di New South Wales, pedoman Departemen Pendidikan mengatakan kepala sekolah bisa memberikan pengecualian kehadiran untuk hal-hal seperti partisipasi dalam olahraga elit atau "pekerjaan di industri hiburan", tetapi kegiatan lain harus dirujuk.

Di Tasmania, bahkan dengan izin orang tua ketidakhadiran siswa akan ditandai sebagai "tidak sah" kecuali mereka berada dalam keadaan yang diakui, acara nasional atau internasional atau "berpartisipasi dalam pengalaman belajar yang diakui".

Setelah jumlah ketidakhadiran yang tidak sah, sekolah akan mengirim surat ke rumah untuk meminta penjelasan.

Namun akhirnya, izin orang tua adalah kuncinya.

Perlukah Pelajar Sekolah Terlibat Dalam Aksi Unjuk Rasa? Photo: Unjuk rasa pelajar dilakukan di berbagai wilayah. (ABC News: Jack Teggar)

Nelson File - kepala sekolah Friends di Hobart - mengatakan ia akan lebih suka jika unjuk rasa diadakan pada akhir pekan, tetapi ia mendukung para siswa yang hadir selama orang tua mereka membawa mereka ke sana dan kembali.

"Tujuan sekolah kami adalah agar para siswa berkembang menjadi orang dewasa yang aktif terlibat, yang memahami apa masalahnya dan berpikir tentang jenis masyarakat yang ingin mereka tinggali," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News