Permalukan Fiorentina, Juventus ke Perempat Final
jpnn.com - FLORENCE - Ambisi Juventus untuk kembali menjuarai Europa League (UEFA Cup) semakin dekat. Pasalnya tim asal Kota Turin tersebut berhasil mengamankan satu tempat di babak perempat final.
Hasil tersebut diraih setelah menang tipis 1-0 atas tuan rumah Fiorentina pada laga leg kedua babak 16 besar UEFA Cup, Jumat (21/3) dini hari WIB.
Dengan hasil tersebut Paul Pogba dan kawan-kawan meraih tiket delapan besar dengan agregat 2-1. Pasalnya di laga leg pertama mereka bermain imbang 1-1.
Satu-satunya gol dalam laga dini hari tadi dicetak oleh gelandang veteran Andrea Pirlo di babak kedua. Seperti halnya dengan gol di leg pertama, gol kali ini juga lahir dari eksekusi tendangan bebas yang menjadi keahlian mantan pemain AC Milan itu.
Gol ini bermula dari pelanggaran keras yang dilakukan Gonzalo Rodriguez terhadap Fernando Llorente tepat di depan area penalti. Wasit kemudian member hadiah tendangan bebas sebagai hukuman. Pirlo yang menjadi algojo dengan tenang melesakkan bola ke gawang kipper Neto. 0-1 Juve memimpin hingga laga usai.
Juventus terakhir kali merengkuh gelar juara UEFA Cup pada musim 1992/1993. Antonio Conte yang kini melatih Juve menjadi salah satu pemain yang turut mempersembahkan gelar tersebut. Namun setelah trofi ini Juve belum sekalipun meraih gelar di level Eropa.(zul/jpnn)
FLORENCE - Ambisi Juventus untuk kembali menjuarai Europa League (UEFA Cup) semakin dekat. Pasalnya tim asal Kota Turin tersebut berhasil mengamankan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Thom Haye tak Sabar Bertemu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Singgung Nostalgia
- Anthony Sinisuka Ginting Absen di Indonesia Masters 2025, Alasannya Bikin Ngilu
- Indonesia Masters 2025: Tarian Terakhir The Daddies Akan Spesial
- Bali United Membantai 10 Pemain Semen Padang
- Tim SUP Berjaya di Pattaya, Akmal Yakin Indonesia Mampu Bersaing di Level Global
- Mason Greenwood Top Skor Sementara Liga Prancis