Permalukan Tuan Rumah, Qatar Ukir Rekor, Ketemu Jepang di Final Piala Asia 2019
jpnn.com, ABU DHABI - Qatar mencetak rekor di Piala Asia 2019. Untuk pertama kali dalam sejarah, negara emirat yang terletak di semenanjung kecil di jazirah arab Asia Barat itu lolos ke final Asian Cup.
Al-Annabi atau The Maroons, julukan timnas Qatar, melenggang ke final usai mempermalukan tuan rumah Uni Emirat Arab dengan skor telak 4-0 dalam laga di Mohammad Bin Zayed Stadium, Abu Dhabi, Selasa (29/1) malam WIB.
4-0 win over UAE earn Qatar their first ever #AsianCupFinal appearance
Read the match report ???? https://t.co/eEgava37AMhttps://t.co/ZWDcZEFdjr— #AsianCup2019 (@afcasiancup) January 29, 2019Baca Juga:
Keran gol dari tim asuhan Felix Sanchez itu dibuka Boualem Khoukhi pada menit ke-22.
Kemudian disusul gol dari Almoez Ali di menit ke-37. Ini adalah gol ke-8 Almoez di Piala Asia 2019, sekaligus menyamai torehan legenda Iran, Ali Daei di Piala Asia 1996, delapan gol dari enam pertandingan. Almoez masih memiliki kesempatan memecahkan rekor Ali Daei jika berhasil mencetak gol di partai final.
Gol ketiga Qatar lahir dari Hassan Al Haidos di menit ke-80. Gol terakhir tercipta di menit 90+2 lewat Hamid Ismail. UEA sendiri harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Ismail Ahmed kena kartu merah langsung wasit asal Meksiko Cesar Ramos pada menit ke-90.
Di laga final Jumat (1/2) malam, Qatar akan meladeni si pemilik gelar Piala Asia paling banyak (empat kali) Jepang. (adk/jpnn)
Gol kedua Qatar dalam laga melawan UEA di semifinal Piala Asia 2019, dicetak Almoez Ali, yang membuat dia menyamai rekor Ali Daei.
Redaktur & Reporter : Adek
- Luthfi Kamal: Kami tidak akan Gentar Hadapi Vietnam maupun Thailand
- Qatar Juara Asia Setelah Taklukkan 4 Raja dan Dilempari Sepatu sama Tuan Rumah
- Sulit Dibantah, Qatar Memang Pantas jadi Juara Piala Asia 2019
- Qatar Juara Piala Asia 2019 dengan Cara Fantastis
- Perjalanan Jepang dan Qatar ke Final Piala Asia 2019
- Malam Ini! Final Piala Asia 2019: Jepang Vs Qatar