PermenPANRB 6 soal CPNS & PPPK 2024 Tak Ada PP Manajemen ASN, Ternyata
Adapun PP yang dicantumkan di bagian “mengingat” PermenPANRB 6 Tahun 2024, ada dua PP yang terbit sebelum terbitnya UU ASN 2023.
Kedua PP tersebut, yakni PP Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagaimana telah diubah dengan PP Nomor 17 Tahun 2020 tentang Perubahan atas PP Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil.
Satu lagi yakni PP Nomor 49 Tahun 2018 tentang Manajemen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Perlu diketahui juga, hingga saat ini belum terbit regulasi setingkat KepmenPANRB yang secara khusus mengatur mekanisme seleksi PPPK 2024.
Padahal, sudah ada 2 KepmenPANRB yang mengatur hal teknis pengadaan CPNS 2024.
Kedua KemenPANRB dimaksud, yakni KepmenPANRB Nomor 320 Tahun 2024 tentang Mekanisme Seleksi Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2024.
Satu lagi, yakni KepmenPANRB Nomor 321 Tahun 2024 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2024
Jadi, hingga menjelang pendaftaran PPPK 2024, para honorer masih dibuat penasaran, terutama terkait PP Manajemen ASN yang belum juga terbit. (sam/jpnn)
Dasar hukum penyusunan PermenPANRB Nomor 6 Tahun 2024 tentang pengadaan CPNS dan PPPK 2024 belum ada PP Manajemen ASN.
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
- 5 Berita Terpopuler: Cermati 11 Ketentuan KepmenPAN-RB 634 soal Honorer TMS & Belum Melamar, Ada Jabatan yang Disorot
- KepmenPAN-RB 634 Tahun 2024 Senjata Honorer TMS & Belum Melamar, Cermati 11 Ketentuannya
- 5 Berita Terpopuler: KemenPAN-RB Punya Info Terbaru, Dirjen Nunuk Bergerak Urus Guru Honorer, tetapi Masih Proses
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Kabar Baik untuk Guru, Siap-Siap Saja
- Kasus Suap Seleksi PPPK Batu Bara, 5 Terdakwa Divonis 1 Tahun Penjara
- 5 Berita Terpopuler: Dua Kategori PPPK 2024 dengan Gaji Berbeda, Mulai Berlaku Awal 2025, tetapi Tetap Ada Prioritas