Permintaan Cat Tinggi, Nippon Paint Tambah Jaringan Toko Baru di Semarang
jpnn.com, SEMARANG - Nippon Paint Indonesia kembali memperluas jaringan mitra toko untuk memenuhi kebutuhan market akan cat dan pelapis yang berkualitas di wilayah Semarang, Jawa Tengah.
Nippon Paint Indonesia hadir di cabang dari Toko Cat Djaja Agung yang sudah menjadi mitra bisnis Nippon Paint sejak 1968.
Cabang baru ini memiliki luas bangunan sebesar 350 meter persegi yang berlokasi di Jl. Raya Semarang - Boja, Kedungpane, Kec. Mijen, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Toko ini dapat menampung sekitar 130 jenis produk dari Nippon Paint.
“Dengan terus bertumbuhnya industri properti dan dibutuhkannya produk yang berkualitas untuk mendukung kekuatan dan juga keindahan bangunan baik dari sisi interior maupun eksterior, untuk itu Nippon Paint terus berupaya agar dapat memenuhi kebutuhan tersebut yaitu dengan menambah jaringan melalui toko-toko bahan bangunan yang menyediakan produk kami secara lengkap," ujar Mark Liew, selaku General Manager (TU Division) Nippon Paint Indonesia.
Juni Susanti, sebagai pemilik Toko Cat Djaja Agung mengatakan sebagai mitra toko Nippon Paint dirinya bangga menghadirkan produk-produk Nippon Paint yang telah dikenal luas oleh masyarakat sebagai produk yang berkualitas.
"Khususnya di area Jawa Tengah ini, memang permintaan customer untuk cat Nippon Paint sangat tinggi. Maka dari itu kami melengkapi toko ini dengan berbagai produk-produk dari Nippon Paint yang dapat menjawab kebutuhan masyarakat akan cat dan pelapis berkualitas," ucap Juni.
Menurut Juni permintaan produk cat dan pelapis di area Semarang, Jawa Tengah cukup tinggi lantaran dipengaruhi oleh maraknya proyek-proyek perumahan, apartemen, dan pusat perbelanjaan yang dikembangkan di wilayah Semarang dan sekitarnya.
Permintaan akan produk cat dan pelapis di area Semarang, Jawa Tengah cukup tinggi.
- Nippon Paint Indonesia Ajak Masyarakat Pesisir Bima Jaga Ekosistem Laut
- NIPPON PAINT Bersama PPI Curug Hadirkan Aviation Discovery Day
- Wujudkan Ruang Ibadah yang Nyaman, NIPPON PAINT Percantik 51 Musala di Jateng
- NIPPON PAINT Meluncurkan Spotless Plus Series, Rumah jadi Lebih Sehat
- Nippon Paint Dukung Pameran 365, Perjalanan Kehidupan Indra Leonardi
- Propan Sandimas Experience Center Hadir di PIK 2, Ini Kata Dirjen Perumahan