Permintaan Tepung Glukomanan Meningkat, Budi Daya Umbi Porang Menjanjikan
jpnn.com, JAKARTA - Umbi porang juga dikenal sebagai konjac, memiliki karakteristik unik dan manfaat luar biasa.
Kaya akan serat larut dan rendah kalori, umbi porang mengandung glukomanan yang berperan dalam meningkatkan kesehatan pencernaan.
Melalui pengolahan yang cermat, umbi porang dapat dijadikan tepung konjac dan glukomanan yang berfungsi sebagai substitusi impor.
Selain itu, menjadi dasar untuk menciptakan produk turunan, seperti beras dan mi shirataki, konyaku, serta jeli konjac.
Kandungan umbi porang juga menunjukkan potensi di sektor farmasi sebagai pencegah diabetes mellitus, kanker, dan kolesterol, serta dalam pembuatan kosmetik.
Samuel H. Siahaan, Direktur Utama PT Rezka Nayatama mengatakan bahwa permintaan global akan tepung glukomanan dari porang terus meningkat.
Namun, Indonesia baru dapat menyuplai dalam bentuk setengah jadi, yaitu chip porang. Meski demikian, budi daya porang menjanjikan ketersediaan bahan baku melimpah.
Menurut Samuel, dengan pemanfaatan optimal potensi umbi porang, Indonesia dapat mengambil peran yang signifikan dalam memenuhi kebutuhan pasar lokal dan global.