Permudah Miliki Hunian, BTN Gelar Mortgtech Hackathon
jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk sukses menghimpun 225 ide aplikasi melalui ajang BTN Mortgtech (Mortgage Technology) Hackathon, yang digelar untuk mendukung ekosistem pembiayaan perumahan di Indonesia.
Tim Celengan Property yang mengembangkan aplikasi berjudul Celengan Properti berhasil meraih juara pertama, sementara juara kedua diraih oleh Tim Wakanda dengan aplikasi berjudul Hommy dan juara ketiga adalah Tim Radya PlayGround dengan aplikasi Tania CRM.
Ketiga tim tersebut dianggap Dewan Juri dapat membangun aplikasi yang memudahkan masyarakat dan perbankan serta pengembang dalam mendukung kesuksesan Program Satu Juta Rumah.
Direktur BTN Budi Satria mengatakan untuk mendukung kesuksesan Program Satu Juta Rumah, perseroan tidak hanya berupaya memacu penyaluran kredit. Perseroan, lanjutnya, juga terus berupaya menciptakan ekosistem digital pembiayaan perumahan yang berkelanjutan.
“Dengan ekosistem digital untuk pembiayaan perumahan, kami ingin mempermudah masyarakat memiliki rumah yang terjangkau. Ide aplikasi ini akan kami kembangkan lagi untuk dapat mewujudkan ekosistem digital pembiayaan perumahan tersebut guna mendukung kesuksesan Program Satu Juta Rumah,” ujar Budi di Jakarta, Minggu (25/3).
Budi mengungkapkan ide-ide aplikasi yang ada akan terus dieksplorasi dan dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan kredit pemilikan rumah (KPR) yang cepat dan mudah.
Eksplorasi dan pengembangan tersebut pun dilakukan BTN untuk menangkap berbagai peluang di tengah lahirnya berbagai startup fintech yang membuat layanan keuangan kian mudah.
BTN pun terus memacu lini bisnis digital banking sejalan dengan tumbuhnya pasar generasi muda yang fasih teknologi. Sejalan dengan upaya Bank BTN dalam memacu bisnis digital banking, lini tersebut pun turut menunjukkan kinerja positif. Per Februari 2018, pertumbuhan fee based income (FBI) Bank BTN dari layanan digital banking mencapai 54% secara tahunan.
PT Bank Tabungan Negara Tbk menggelar BTN Mortgtech Hackathon untuk menciptakan ekosistem digital pembiayaan perumahan.
- BTN Optimistis Pertumbuhan Kredit On Track
- Lewat Program Swadaya, Mitra Driver Gojek Buktikan Anak Muda Bisa Miliki Rumah Impian
- Bazar UMKM BerKRIYAsi Hadir di Makassar, Dirut Pegadaian: Bersama Kita Dukung UMKM Agar Naik Kelas
- Lewat Cara Ini BTN Berkomitmen Melindungi Data Pribadi Nasabah
- BTN Perkuat Kemitraan dengan Universitas Terkemuka
- Program 3 Juta Rumah Bakal Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi