Pernah Diusir dari Loby, Berkantor di Bawah Pohon
Minggu, 30 Juni 2013 – 06:02 WIB
Benar juga, dalam waktu sebulan Roni mendapatkan banyak order memasok bahan bakar kapal. Ada saja pengusaha kapal yang datang untuk meminta suplai dalam jumlah yang sangat banyak. Dia akhirnya menyadari bahwa itu semua terjadi karena kepercayaan.”Mereka bukan cari bos saya yang dulu, tapi cari saya,” ujar Direktur Utama PT Ruwanda Satya Abadi ini.
Kerja keras Roni kini terbayar. Impiannya waktu kecil memiliki koleksi mobil super jadi kenyataan. Deretan mobil mewah kini ada di garasinya, antara lain dua supercar Ferrari 430 dan Ferrari 458, satu Lamborghini Aventador LP-700, dua Toyota Alphard, dua Mercedez Benz S-Class dan E300 serta dua sedan BMW.”Saya pernah jadi Ketua club BMW,” kata suami dari Feby Belinda ini.
Bendahara Partai Nasdem DKI Jakarta ini akhirnya juga terpilih sebagai President FOCI ( Ferrari Owner Club Indonesia) yang beranggotakan 80-an pemilik mobil Ferrari se-Indonesia sejak 9 Juni 2013 lalu.”Ini bukan tugas mudah karena saya masih muda tapi harus bisa memimpin bos-bos perusahaan terkenal. Saya berjanji FOCI akan lebih banyak melakukan kegiatan sosial,” jelasnya. (*)
NASIB orang siapa yang tahu. Kalimat itu menggambarkan kisah hidup Ahmad Sahroni, 36, yang dulu sopir pribadi, melesat cepat menjadi seorang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408