Pernah Juara NBA, Pebasket Ini Kini Jadi Duta Batik Indonesia
Menanggapi hal itu, Justin menyampaikan kebanggaannya bisa memakai batik dan menjadi duta batik di AS.
"Saya sangat bangga. Saya hanya orang biasa. Tetapi Indonesia telah merangkul saya dan memungkinkan saya untuk menjadi duta batik, yang menjadi kebanggaan Indonesia. Jadi, saya sangat senang bisa mewakili Anda," kata Justin.
Pembuat batik Wahono, yang desain batiknya menjuarai kompetisi batik yang diselenggarakan KJRI Chicago, menceritakan makna dari desain batik yang ia buat.
Ia mengatakan bahwa konsep desainnya diambil dari tokoh pewayangan Arjuna dan Krisna, yang ia sebut merepresentasikan ilmu pengetahuan dan kebijaksanaan.
Ia mengatakan ilmu pengetahuan itu tidak bisa dilepaskan dari kebijaksanaan, seperti halnya Arjuna dan Krisna yang merupakan satu kesatuan. Begitu juga dengan persahabatan antara Indonesia dan AS.
Pada bagian terluar desain ada kata "lung" yang merupakan simbol relasi sosial, sedangkan daun sirih pada bagian tengah merupakan simbol cinta kasih.
"Di mana kebijaksanaan, ilmu pengetahuan, cinta kasih dan relasi sosial itu adalah entitas yang harus dibangun sebagai jembatan Indonesia dan AS," kata Wahono. (ant/dil/jpnn)
Konsulat Jenderal RI (KJRI) di Chicago menggandeng pebasket yang pernah menjuarai kompetisi NBA ini untuk jadi duta batik Indonesia di AS
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Digitalisasi untuk Mendorong Pengembangan Pariwisata Indonesia Perlu Dilakukan
- Universitas Bakrie Jadi Jembatan Pengembangan Industri Halal Antara Indonesia dan Filipina
- PKN Membantu Pemerintah untuk Mengentaskan Masalah Stunting
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?
- Pendidikan dan Pengalaman Kerja Migran, Termasuk Asal Indonesia, Belum Tentu Diakui Australia
- Apakah Bentrokan Indonesia dengan Kapal Tiongkok di Laut China Selatan Pertanda Konflik?