Pernah Tuduh Denny Sumargo Menghamilinya, DJ Verny Hasan Minta Maaf
jpnn.com - VERNY Hasan menyampaikan permohonan maaf kepada Denny Sumargo. Hal tersebut menyusul tudingannya kepada aktor itu yang ternyata tidak benar.
BACA JUGA : Diduga Menghamili Wanita, Denny Sumargo Dipolisikan
Beberapa tahun lalu perempuan yang berprofesi sebagai DJ itu menuduh Denny Sumargo adalah ayah dari anak perempuan yang dilahirkannya. Namun nyatanya tudingan itu tidak terbukti.
"Jadi saya yang salah saya minta maaf. Minta maaf kepada Denny, kepada keluarga besar Denny, dan fannya juga," kata DJ Verny Hasan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (7/3).
BACA JUGA : Denny Sumargo Ngotot Ogah Nikahi Verny
Kepastian kasus tersebut diketahui setelah dilakukan tes DNA kepada anak perempuan DJ Verny Hasan. Dia dan Denny Sumargo sepakat melakukan tes DNA demi membuktikan tudingan yang selama ini bergulir sejak enam tahun lalu.
BACA JUGA : Denny Sumargo Akan Menikah, DJ Verny Minta Anaknya Diakui
Hasil tes DNA memastikan bahwa anak DJ Verny Hasan bukan hasil hubungannya dengan Denny Sumargo. Oleh sebab itu, Verny mengakui kesalahannya selama ini.
Beberapa tahun lalu DJ Verny Hasan menuduh Denny Sumargo menghamilinya dan meminta pertanggungjawaban.
- Nonton Film 2nd Miracle in Cell No. 7, Denny Sumargo Menangis
- Batal Tayangkan Podcast Ayah Natasha Wilona, Denny Sumargo: Cukup Sensitif
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Ratna Sarumpaet, Pelaku Pemerasan Penonton DWP Ditangkap
- Ini Alasan Denny Sumargo Tak Menayangkan Podcast dengan Ayah Natasha Wilona
- Denny Sumargo Bakal Liburan Natal ke Singapura Bareng Istri dan Anak
- Denny Sumargo Ungkap Alasan Mundur dari Polemik Donasi Agus