Pernyataan Gus Yaqut Bikin Geregetan, Begini Sindiran Keras MUI
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cholil Nafis memberikan sindiran keras atas pernyataan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas bahwa Kemenag hadiah negara untuk NU.
Menurut Cholil Nafis, apa yang disampaikan Menag Gus Yaqut adalah sebuah kekeliruan. Sebab, sebuah kementerian bukanlah hadiah untuk satu golongan.
“Indonesia hadiah dari Allah untuk bangsa dan Kementerian Agama itu mengurusi semua agama bahkan kepercayaan,” kata Cholil kepada JPNN, Senin (25/10).
Dia memastikan Kemenag bukan hadiah untuk sebuah golongan di Indonesia. “Bukan hadiah untuk NU saja,” imbuh Cholil.
Pria yang juga menjadi dosen di Universitas Indonesia (UI) ini mengakui NU sangat banyak bersentuhan dengan urusan Kementerian Agama.
“Tetapi tak berarti harus dikuasai oleh NU,” kata Cholil.
Cholil lantas menuturkan bahwa NU merupakan jamiah sedari dulu untuk semua golongan.
“Jika masing-masing golongan mengapling kementerian dan lembaga negara maka semangat NKRI dan kebhinekaan akan sirna,” tegas Cholil.
Ketua MUI Cholil Nafis memberikan sindiran keras terhadap pernyataan Menag Gus Yaqut Cholil Qoumas bahwa Kemenag hadiah negara untuk NU.
- Pemenang Kompetisi MTQ Internasional Raih Hadiah Uang Rp125 juta
- MUI Imbau Umat Islam Pilih Pemimpin yang Berintegritas, Tidak Terima Suap dan Politik Dinasti
- Gerakan Boikot Jangan Dimanfaatkan untuk Persaingan Bisnis
- Pimpinan BAZNAS Ajak Umat Muslim Perkuat Dukungan kepada Palestina
- LAN Sebut Kemenag Berhasil Mengembangkan Kepemimpinan Dalam PKN Tingkat II
- Kiai Marsudi Sampaikan Orasi Ilmiah di UIN Saizu Purwokerto