Pernyataan Kapolda Sumsel Soal Motif Pelaku Penusukan Bripka Ridho Oktanaro

jpnn.com, PALEMBANG - Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra menegaskan pihaknya masih mengusut kasus penusukan anggota Satlantas (Polantas) Polrestabes Palembang Bripka Ridho Oktanaro, di Pos Simpang Angkatan 66 pada Jumat (4/6) siang.
“Anggota masih mendalami motif pelaku,” ujar Kapolda di Palembang, Jumat (4/6).
Kapolda mengatakan pihaknya masih mengumpulkan informasi keterangan terkait kejadian dan latar belakang pelaku berinisial MI tersebut.
"Pelaku sedang diamankan guna mengetahui kepastian motifnya, semua informasi akan didalami," ujarnya usai menjenguk korban.
Warga yang berada di lokasi saat peristiwa penusukan terjadi menuturkan jika pelaku MI sempat mengaku sebagai teroris, namun menurutnya pengakuan itu tidak bisa langsung dipercaya.
Pihaknya hanya bisa memastikan jika korban selamat meski mengalami luka pada bagian leher dan tangan akibat tusukan, juga karena sempat berduel dengan pelaku sebelum warga datang.
"Korban kondisinya stabil dan kami berharap agar bisa cepat sembuh," kata dia.
Sebelumnya Bripka Ridho Oktanaro ditusuk oleh pelaku MI pukul 14.45 WIB saat berjaga di Simpang Angkatan 66 Kota Palembang. Saat itu korban bersama rekannya sempat mendorong mobil yang mogok di jalan.
Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra menegaskan pihaknya masih mengusut kasus penusukan anggota Satlantas (Polantas) Polrestabes Palembang Bripka Ridho Oktanaro, di Pos Simpang Angkatan 66 pada Jumat (4/6) siang.
- Dibuka Cik Ujang, Pasar Murah Gelaran Pemprov Sumsel di Monpera Disambut Antusias Warga
- Sekda Sumsel Pimpin Rapat Persiapan Program Mencetak 100.00 Sultan Muda
- Longsor Penghubung Musi Rawas-Muba, Herman Heru Tancap Gas Cek Lokasi
- Persiapan Arus Mudik Lebaran 2025, Herman Deru Resmikan 4 Jembatan
- Gubernur Herman Deru & GM PLN Bersinergi Kejar Target Sumsel 100 Persen Teraliri Listrik
- Polisi Selidiki Kasus Penembakan di Ogan Ilir