Pernyataan Keras Hamdan Zoelva Ditujukan ke Saut

jpnn.com - JAKARTA – Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Saut Situmorang terus menuai kecaman. Salah satunya dari mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva.
Dia menilai, Saut yang kini punya jabatan tinggi, menjadi lupa diri dan menganggap remeh segala sesuatu.
Melalui akun twitternya, @hamdanzoelva “menasehati” Saut agar rendah diri.
"Tanya Saut Situmorang, siapa tokoh2 yg bentuk uu (undang-undang) KPK. Kalau jadi pimpinan belajarlah rendah hati," ciutnya, Minggu (8/5).
"Jangan karena dengki anda lupa diri," sambung Hamdan.
Sebelumnya, Saut dalam wawancara dengan TV One Kamis lalu mengatakan bahwa HMI korup dan jahat.
“Mereka orang-orang cerdas ketika mahasiswa, kalau di HMI minimal LK 1, tetapi ketika menjadi pejabat mereka korup dan sangat jahat,” ujar dia ketika itu.
Sontak, hal ini menimbulkan reaksi keras seluruh kader dan alumni HMI. PBHMI sendiri telah menginstruksikan pada seluruh Badko (Badan Koordinasi) dan seluruh cabang se-Indonesia untuk melaporkan pernyataan Saut Situmorang kepada pihak kepolisian setempat.
- ProSTEM jadi Salah Satu Pelopor Industri Terapi Sel di Indonesia
- Pemkab Maybrat Fokus pada Pengentasan Kemiskinan & Peningkatan IPM
- Mensesneg Terima 9 Tuntutan BEM SI yang Satu Isinya Tolak Cewe-Cawe Jokowi
- KPK Tahan Hasto, Ronny PDIP Singgung Izin Hakim Praperadilan
- Mbak Ita Ditahan Saat Warga Semarang Sambut Pemimpin Baru, Agustina Merespons Begini
- Farhan-Erwin Langsung Fokus Penanganan Sampah di Kota Bandung Setelah Dilantik