Pernyataan Kombes Azis Adriansyah Soal Penusukan Plt Kadis Parekraf Gumilar Ekalaya

Pernyataan Kombes Azis Adriansyah Soal Penusukan Plt Kadis Parekraf Gumilar Ekalaya
Kapolres Jakarta Selatan Kombes Azis Adriansyah saat memberikan keterangan kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Rabu (10/2). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Parekraf DKI Jakarta Gumilar Ekalaya ditusuk seseorang di kantornya, Kantor Dinas Pariwisata DKI, Mampang, Jakarta Selatan.

Pelaku berinisial RH sudah ditangkap polisi dan sedang diperiksa lebih lanjut.

"Iyah PLT Kepala Dinas Parekraf DKI ditusuk," ungkap Kapolres Jakarta Selatan Kombes Azis Adriansyah kepada wartawan, Rabu.

Lebih lanjut, Azis mengungkapkan, peristiwa itu terjadi pda Rabu (10/2/2021) ini. Awalnya, pelaku berinisial RH ke kantor korban dengan tujuan berbicara kepada PLT Dinas Pariwisata tersebut.

Saat pelaku bertemu dengan PLT Kantor dinas Pariwisata di lantai 2. Pelaku mengeluarkan pisau yang dibawa yang disimpanya di dalam tasnya.

"Lantas (pelaku) menusuk PLT Pariwisata di bagaian paha atas, setelah menusuk korban 1, pelaku langsung turun dengan maksud kabur," katanya.

Usai kejadian itu, sekuriti gedung melihat pelaku membawa pisau dan langsung menghalaunya.

Saat sekuriti menghalau pelaku malah terkena tusukan pelaku tersebut di bagian dada atas sebelah kiri dan mengalami luka.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Parekraf DKI Jakarta Gumilar Ekalaya ditusuk seseorang di kantornya, Kantor Dinas Pariwisata DKI, Mampang, Jakarta Selatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News