Pernyataan Menag Dinilai Menyesatkan
Jumat, 13 Mei 2011 – 08:42 WIB
CIJAGRA - Pernyataan Menteri Agama, Surya Darma Ali, yang menyatakan bahwa Pesantren Al-Zaytun tidak sesat telah membuat berang Forum Ulama Umat Islam (FUUI). FUUI menilai pernyataan tersebut membuat sesat opini publik dan mengganggu upaya membongkar kelompok Nii KW9.
Ketua FUUI, Athian Ali mengatakan, pernyataan Menteri Agama telah memicu pihaknya untuk berkomentar. Menurutnya pernyataan tersebut telah bertentangan dengan pihak Kepolisian, Pesantren-Pesantren di Indonesia, MUI dan bahkan Kementrian Agama Malaysia yang menyatakan bahwa Pesantren Al-Zaytun adalah sesat.
"Mengutip pernyataan Menteri Agama di media, bahwa Pesantren Al-Zaytun tidak sesat, dengan alasan karena disambut dengan nyanyian dan musik," ujarnya kepada wartawan di Masjid Al-Fajr, Situ Sari Cijagra, Kamis (12/5).
Menurutnya, pernyataan tersebut telah membuat pihaknya meradang karena FUUI saat ini telah melakukan investigasi selama bertahun-tahun terhadap pesantren tersebut.
CIJAGRA - Pernyataan Menteri Agama, Surya Darma Ali, yang menyatakan bahwa Pesantren Al-Zaytun tidak sesat telah membuat berang Forum Ulama Umat
BERITA TERKAIT
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak