Pernyataan Mubarok Rendahkan Semua Kader Golkar
Rabu, 11 Februari 2009 – 17:47 WIB

Pernyataan Mubarok Rendahkan Semua Kader Golkar
JAKARTA - Pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Ahmad Mubarok bahwa Golkar hanya akan mendapatkan 2,5 persen suara pada pemilu legislatif ternyata benar-benar membuat Golkar meradang. Bahkan klarifikasi oleh Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono terkait pernyataan Mubarok dirasa belum cukup. Namun demikian, kader Golkar diminta tetap dapat menahan diri.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Agung Laksono menyatakan bahwa pernyataan Ahmad Mubarok itu telah menyinggung perasaan seluruh kader Golkar. "“Itu kan nadanya ngenyek (menghina dan merendahkan)," ujar Agung di gedung DPR RI, Rabu (11/2).
Baca Juga:
Hanya saja, Agung meminta agar seluruh kader Golkar tidak terpancing emosinya. Terlebih lagi SBY sudah melakukan klarifikasi dan menjatuhkan sanksi terhadap Ahmad Mubarok. "Karena sudah minta maaf, sebagai umat beragama tentu harus memaafkan,” pinta Agung.
Baca Juga:
Agung mengakui, pernyataan Mubarok memang terkesan arogan. Tetapi Agung yang juga Ketua DPR ini meminta kader Golkar tidak kehabisan energi karena emosi menanggapi pernyataan Ahmad Mubarok. “Memang itu kesannya arogan, tapi sekali lagi seperti saya katakan, jangan emosi dibalas kontra emosi,” tegasnya lagi.
JAKARTA - Pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Ahmad Mubarok bahwa Golkar hanya akan mendapatkan 2,5 persen suara pada pemilu legislatif
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin