Pernyataan Presiden Jokowi Sangat Tegas, Harus Taat Meski Muncul Wacana

Pernyataan Presiden Jokowi Sangat Tegas, Harus Taat Meski Muncul Wacana
Ilustrasi - Pernyataan Presiden Jokowi sangat tegas, semua harus taat meski muncul wacana. Foto: Ricardo/JPNN.com

Muhaimin, yang juga Wakil Ketua DPR, mengusulkan Pemilu 2024 ditunda setelah menyatakan mendengar masukan dari para pengusaha, pemilik usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), hingga analis ekonomi.

“Dari semua (masukan) itu saya mengusulkan Pemilu 2024 ditunda satu atau dua tahun,” kata Muhaimin.

Menurut Muhaimin, usulan tersebut muncul karena dia tidak ingin ekonomi Indonesia mengalami pembekuan setelah dua tahun stagnan akibat pandemi COVID-19.

Muhaimin khawatir pelaksanaan Pemilu 2024 akan menimbulkan ketidakpastian perekonomian, serta berpotensi menimbulkan konflik.

Namun, Muhaimin mengatakan penundaan Pemilu 2024 hanya sebatas usulan.

"Tentu saya hanya bisa mengusulkan dan nanti ditentukan dan dibahas oleh ketua umum. Penentunya oleh Bapak Presiden (Joko Widodo)," pungkas Muhaimin.(Antara/jpnn)

Pernyataan Presiden Jokowi sangat tegas, dia menilai semua harus taat meski muncul wacana.


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News