Pernyataan Tegas Rektor Universitas Diponegoro soal Demo Mahasiswa

jpnn.com, SEMARANG - Rektor Universitas Diponegoro (Undip) Yos Johan Utama menegaskan pihaknya tidak terkait dengan demo mahasiswa di Semarang, Selasa (24/9).
Massa mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi menggelar demonstrasi di depan kantor DPRD Jawa Tengah di Jalan Pahlawan Semarang, Selasa.
Mahasiswa mendesak UU KPK yang telah direvisi dibatalkan serta menolak pengesahan sejumlah rancangan UU yang tidak berpihak kepada masyarakat. "Soal demo, itu urusan pribadi, tanggung jawab masing-masing," kata Yos Johan di Semarang, Selasa.
Dia menolak jika aksi yang dilakukan mahasiswa Undip tersebut dikaitkan dengan kampus. "Kalau ada apa-apa tanggung jawab sendiri," tambahnya.
Ia menjelaskan sikap yang harusnya diambil berkaitan dengan menyikapi suatu hal sebagai civitas akademika Undip harus berdasarkan keilmuan.
"Paham dahulu baru komentar. Menerima harus berdasarkan keilmuan," katanya. (immanuel/ant/jpnn)
Demo mahasiswa terjadi di depan kantor DPRD Jawa Tengah di Jalan Pahlawan Semarang, Selasa (24/9).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mensesneg Terima 9 Tuntutan BEM SI yang Satu Isinya Tolak Cewe-Cawe Jokowi
- Demo Mahasiswa di Patung Kuda, Spanduk Tolak Asas Dominus Litis Bertebaran
- Demo Indonesia Gelap, Mahasiswa Teriak Omon-Omon ke Menteri Utusan Prabowo
- Demo Indonesia Gelap: Mahasiswa UBK Serukan 'Kabinet Gemuk Rakyat Kurus'
- Demo di Semarang, Mahasiswa Bentangkan Spanduk Indonesia Gelap & Poster Prabowo Ndasmu
- Demo Mahasiswa di Semarang Hari Ini: Indonesia Sekarat!