Pernyataan Terbaru Kapolri soal Kematian Brigpol HS Pengawal Kapolda Kaltara

jpnn.com, YOGYAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan kematian Brigpol HS, pengawal Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara) Irjen Daniel Adityajaya diusut jajarannya secara ilmiah.
Hal itu disampaikan Jenderal Listyo Sigit kepada awak media di Universitas Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta, Jumat (29/9).
"Tentunya saya perintahkan mereka untuk (pengusutan) betul-betul bisa dipertanggungjawabkan secara ilmiah karena ini ada hal yang tidak terbantahkan tadi," ucap Kapolri.
Bila proses pengusutan sudah tuntas, Kapolri meminta agar hasilnya segera disampaikan secara terbuka kepada publik.
Jenderal Listyo mengatakan sejak awal dirinya menjamin bahwa kepolisian akan transparan dalam pengusutan peristiwa tewasnya Brigpol HS di rumah dinas Kapolda Kaltara.
"Dengan peristiwa yang terjadi, saya menyampaikan dari awal bahwa Polri transparan," ucapnya.
Dia juga menyebut pihak Bareskrim, Propam, hingga Kompolnas sudah turun mengawal pengusutan kasus itu secara cermat.
"Kemarin dari Bareskrim sudah turun, Propam turun, dan Kompolnas turun, tentunya semuanya sedang bekerja dan supaya cermat hasilnya," ujar Kapolri.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sampaikan pernyataan terbaru soal kematian Brigpol HS, pengawal Kapolda Kaltara Irjen Daniel Adityajaya.
- Napi Lapas Selong Tewas di Sungai, Ada Luka Sayatan
- Astaga, Ini Motif Anak Bunuh Ibu Kandung di OKU Timur
- Dihadiri Menteri & Kapolri, Jambore Karhutla 2025 Resmi Dibuka
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional