Pernyataan Terbaru Pak Jokowi soal Penundaan Cicilan Kredit, Alhamdulillah
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Jokowi memastikan program penangguhan cicilan kredit dan penurunan bunga kepada debitur di bawah nilai Rp 10 miliar tetap tersedia, guna meringankan beban masyarakat yang terdampak virus corona, COVID-19.
Menurut dia, kebijakan itu akan berlaku pada April 2020 dan harus melalui ketentuan yang berlaku.
"Perihal keringanan pembayaran kredit bagi para pekerja informal baik itu ojek online, sopir taksi, pelaku UMKM, nelayan, dengan penghasilan harian dan kredit di bawah Rp 10 miliar, OJK telah menerbitkan aturan mengenai hal tersebut dan mulai berlaku April ini. Bulan April ini," kata Jokowi dalam konferensi pers melalui telekonferensi, Selasa (31/3).
Jokowi mempersilakan debitur untuk berhubungan dengan lembaga perbankan atau nonperbankan untuk membicarakan penundaan kredit itu.
Namun, Jokowi mengingatkan masyarakat untuk tidak keluar rumah.
"Telah ditetapkan tidak perlu datang ke bank atau perusahaan leasing, cukup melalui email atau media komunikasi digital seperti WA," jelas Jokowi.
Jokowi juga memastikan pemerintah ingin menjaga dunia usaha terutama UMKM. Jokowi menginginkan mereka terus beroperasi dan menjaga penyerapan tenaga kerja. (tan/jpnn)
Presiden Jokowi menyampaikan pernyataan terbaru soal penundaan cicilan kredit bagi warga terdampak virus corona, COVID-19, seperti driver ojek online.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo