Perolehan Kontrak Baru Wika Semester I, Diprediksi Meningkat Pesat
jpnn.com - JAKARTA – Corporate Secretary PT Wijaya Karya (Wika) Suradi mengatakan, perseroan berpotensi mencatat perolehan kontrak baru sebesar Rp 15,86 triliun hingga akhir Juni 2016.
Kontrak itu kata Suradi, meningkat dua kali lipat dibandingkan dengan realisasi kontrak baru pada periode yang sama 2015, sebesar Rp 7,472 triliun.
Saat ini beberapa proyek telah digarap Wika. Di antaranya proyek jembatan, pembangkit listrik, dermaga, irigasi, dan jalan tol, yang nilai totalnya ditaksir mencapai Rp 5,6 triliun.
"Kontribusi itu diharapkan bisa meningkatkan nilai kontrak baru per Juni 2016 ini menjadi Rp 15,86 triliun atau mencapai 30,03 persen dari
target kontrak baru 2016 sebesar Rp 52,8 triliun," ujar Suradi dalam siaran persnya, Senin (20/6).
Adapun pencapaian kontrak baru hingga pekan ke-II Juni 2016 mencapai Rp 10,25 triliun atau meningkat 19,41 persen, dari target kontrak baru 2016 sebesar Rp 52,80 triliun. Perolehan kontrak baru itu meningkat 37,46 persen dibandingkan periode yang sama pada 2015. (chi/jpnn)
JAKARTA – Corporate Secretary PT Wijaya Karya (Wika) Suradi mengatakan, perseroan berpotensi mencatat perolehan kontrak baru sebesar Rp 15,86
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BRI Insurance Perluas Literasi Asuransi Syariah ke Pesantren
- TUI Blue Berawa Hotel dan Vila Kini Hadir di Bali, Usung Konsep Persawahan
- KAI Logistik Beri Diskon Spesial Pengiriman Paket & Sepeda Motor
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Gandeng Pengusaha Lokal, Tangkas Motor Listrik Ekspansi ke Jawa Timur
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia