Perolehan Medali Indonesia Seret

Perolehan Medali Indonesia Seret
Perolehan Medali Indonesia Seret
Indonesia Seret SANUR - Tren menurun ditunjukkan oleh tuan rumah Indonesia di Asian Beach Games (ABG) I Bali. Dari hari ke hari, perolehan medali terus berkurang. Jika pada hari pertama sanggup mengumpulkan lima emas, di hari ketiga, Selasa (21/10) Indonesia hanya mendulang satu emas, tiga perak, dan satu perunggu.

Satu-satunya emas datang dari cabang olahraga (cabor) perahu naga wanita jarak 250 m. Sarce Aronggear dkk berhasil mencatatkan waktu 1:04:81 menit. Mereka mengungguli Tiongkok di posisi kedua dengan catatan 1:09:89 menit dan Thailand yang menduduki peringkat ketiga lewat torehan 1:16:72 menit.

Sementara itu, tiga perak disumbangkan oleh tim perahu naga pria jarak 250 m, sepak takraw wanita nomor tim, dan selancar kategori short board. Tim perahu naga pria Indonesia hanya mencatatkan waktu 51:74 detik sehingga harus mengakui ketangguhan Myanmar yang membukukan catatan 50:97 detik. Sedangkan tim wanita sepak takraw Indonesia bertekuk lutut di kaki Thailand dua set langsung (11-21, 13-21). Satu perak lainnya disumbangkan oleh peselancar wanita Indonesia, Gea Yesniar. Dia menambah jumlah perak dari nomor short board.

Dua perunggu disumbangkan oleh Dewi Rahayu dari cabor selancar dan tim sepak takraw pria yang merebutnya bersama Myanmar. Hasil itu mengukuhkan Indonesia ke puncak klasemen sementara.

Indonesia Seret SANUR - Tren menurun ditunjukkan oleh tuan rumah Indonesia di Asian Beach Games (ABG) I Bali. Dari hari ke hari, perolehan medali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News