Perompakan Mengganas di Laut Langkat-NAD
Selasa, 29 Mei 2012 – 08:19 WIB

Perompakan Mengganas di Laut Langkat-NAD
Keterangan diperoleh dari nelayan, para perompak dengan senjata api berjumlah lima orang menyandera, Misnan (33) yang bertugas sebagai juru mudi (tekong), sementara dua rekan korban Abdul Rohmad (28) dan Siam (30) dibebaskan tanpa mendapat perlakukan buruk.
Ketiganya merupakan warga daerah pesisir Jalan Pembangunan, Lingk XII Ujung Kampung Kelurahan Berasbasah Kecamatan Pangkalansusu. Diceritakan, ketika itu lima anggota gerombolan perompak bersenjata diantaranya pistol dan laras panjang datang saat mereka melabuh jangkar di tengah laut.
Seketika dua dari OTK melompat ke atas boat nelayan, kemudian menodongkan senjata dan mengancam akan menembak jika mencoba melakukan perlawanan.
Menurut penuturan korban, sebelum membawa pergi tekong boat mereka, salah seorang dari OTK sempat mengucapkan kalimat, "Kalian gak perlu takut, sebab kawan kalian ini aman bersama kami. Kami tidak butuh dengan teman kalian ini, yang kami perlukan adalah toke kalian".
LANGKAT- Setelah dua nelayan warga Desa Kelantan Kecamatan Brandan Barat, Sabtu (26/5) malam, disandera OTK bersenjata di perairan Langkat. Kini,
BERITA TERKAIT
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka