Perpisahan Neymar Setelah 15 Tahun Bersama
Surat kabar Brasil Folha de Sao Paulo mengatakan, kesepakatan terakhir Neymar dengan Nike merupakan kontrak berdurasi 11 tahun yang semestinya habis pada 2022.
Kontrak itu total bernilai 105 juta dolar.
Neymar, yang belakangan gagal mengantar PSG menjuarai Liga Champions, menggenggam rekor untuk transfer pesepak bola termahal sepanjang sejarah.
PSG harus mengeluarkan dana sebesar 222 juta euro untuk mendatangkannya dari Barcelona pada 2017.
Majalah Forbes memperkirakan pendapatan Neymar pada tahun ini bernilai sebesar 95,5 juta dolar, termasuk dari kesepakatan endorse.
Neymar pertama kali dikontrak Nike saat ia mencuri perhatian sebagai pemain muda di klub Brasil Santos, yang menjualnya ke Barcelona pada 2013.
Dengan gaya busana khasnya, tato, gaya rambut yang kerap berganti, dan banyak pengikut di media sosial, sang pemain segera mendapatkan popularitas di panggung internasional.
Namun, ia sempat tersandung kasus penggelapan pajak terkait transfernya ke Barca.
Neymar akhirnya berpisah dengan sesuatu yang telah berhubungan dengannya selama 15 tahun terakhir.
- Mimpi Neymar Comeback ke Barcelona Bertepuk Sebelah Tangan
- Toko Nike Terbesar di Jakarta Utara Usung Konsep Baru
- Neymar akan Menjalani Operasi Lutut di Brasil
- Neymar dan Rodrygo Cetak Brace, Brasil Menaklukkan Bolivia 5-1
- Daftar 5 Pembelian Termahal Liga Arab Saudi, Nomor 3 Masih Muda
- Resmi Gabung Al Hilal, Neymar Ucapkan Ini