Perpusnas Megah, Jarak Tembak ke Arah Istana pun Diukur
jpnn.com - Perpusnas dilengkapi fasilitas untuk mengakses buku-buku di ratusan perpustakaan se-Indonesia.
Berada di ring satu pemerintahan, pembangunan gedung perpustakaan yang punya jutaan koleksi buku itu melibatkan konsultasi dengan Sekretariat Militer dan Paspampres.
JUNEKA SUBAIHUL MUFID, Jakarta
PERJALANAN Noviyani Rahayu dan Madon Nasution menempuh kemacetan Jakarta itu berbuah kejutan menyenangkan.
Gedung Perpustakaan Nasional (Perpusnas) yang mereka tuju ternyata sekarang berubah total: lebih menjulang, tambah luas, dan fasilitasnya kian lengkap.
”Sempat foto-foto tadi di depan tumpukan buku di lantai 1 hehehe,” kata Noviyanti, mahasiswi Universitas Trilogi, Jakarta, yang bermaksud mendaftar jadi anggota.
Dia dan Madon mengaku sempat datang ke Salemba, tempat lama gedung Perpusnas. ”Ternyata disuruh ke sini langsung. Bagus sekali, dulu hanya 3 lantai sekarang 24 lantai ya,” kata Madon yang sekampus dengan Noviyanti.
Gedung Perpusnas baru itu kini berlokasi di Jalan Medan Merdeka Selatan 11. Persis di seberang pintu parkir kendaraan area Monumen Nasional (Monas).
Pembangunan gedung Perpusnas yang punya jutaan koleksi buku itu melibatkan konsultasi dengan Sekretariat Militer dan Paspampres.
- Perpustakaan Nasional Gelar Pertemuan Pembelajaran Sebaya Tingkat Nasional 2024
- Pemerintah Susun Peta Jalan Pembudayaan Listerasi, Lestari Moerdijat Merespons Begini
- Kementan & Perpusnas RI Bedah Buku Menjaga Keberlanjutan Swasembada Pangan
- Bangun Perpusda, Pemkot Semarang Mengajukan Anggaran Rp 10 Miliar ke Perpusnas RI
- Perpusnas Tajamkan Program 2024 untuk Wujudkan Budaya Literasi
- Perpusnas Siap Salurkan Buku kepada 10 Ribu Perpusatakaan & TBM