Pers Jangan Tunduk pada Pemilik Modal!

Pers Jangan Tunduk pada Pemilik Modal!
Pers Jangan Tunduk pada Pemilik Modal!
CISARUA -- Banyaknya pemilik media yang juga berkecimpung di dunia politik, menimbulkan berbagai pertanyaan di berbagai kalangan akan independensi pers itu sendiri. Banyak yang mengkhawatirkan pers akan tunduk kepada pemilik modal dan kepentingannya.

Wakil Ketua DPR RI, Priyo Budi Santoso, mengingatkan agar pers jangan tunduk kepada kepentingan pemilik media. "Kalau pers kemudian tunduk tersungkur kepada kepentingan pemilik modal, selesai," kata Priyo, saat membuka Press Gathering Koordinatoriat Wartawan Parlemen, bertajuk "Penegakan Kode Etik Jurnalistik Menunjang Profesionalisme Wartawan", Sabtu (19/11), di Cisarua, Bogor, Jawa Barat.

Priyo sangat yakin pers dan wartawan di lapangan tidak akan tunduk kepada pemilik media. "Saya haqqul, haqqul, haqqul yakin, tidak bakal terjadi. Karena, pemilik modal boleh saja punya skenario tertentu, tapi jurnalis di lapangan yang berangkat dari aktivis dan sebagainya tidak akan menggadaikan nilai-nilai yang sudah dibangun lama," kata Priyo.

Pria berkacamata, itu mengingatkan pentingnya untuk menjaga kebebasan pers. "Kebebasan pers dirawat, anda sebagai pilar keempat negara," ungkap Ketua DPP Partai Golkar, itu.

CISARUA -- Banyaknya pemilik media yang juga berkecimpung di dunia politik, menimbulkan berbagai pertanyaan di berbagai kalangan akan independensi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News