Persaingan MotoGP 2024 Mengingatkan Pecco Bagnaia dengan Masa Lalu

Persaingan MotoGP 2024 Mengingatkan Pecco Bagnaia dengan Masa Lalu
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. Foto: diambil dari motogp

jpnn.com - Persaingan juara MotoGP 2024 mengingatkan Francesco 'Pecco' Bagnaia dengan masa lalu.

Musim ini, perebutan juara ajang balap motor paling bergengsi di dunia terbilang ketat.

Dua pembalap menjadi tokoh utama, yakni Jorge Martin selaku pimpinan klasemen dan Pecco Bagnaia di posisi kedua.

Martin dan Pecco hanya terpaut 10 poin. Namun, persaingan bukan hanya terjadi antara dua rider tersebut.

Masih ada Enea Bastianini dan Marc Marquez yang punya kans juara meski terbilang tipis.

Bastianini kini berada di posisi ketiga, sedangkan Marquez satu setrip di bawahnya.

Persaingan ketat di MotoGP 2024 mengingatkan Bagnaia dengan era 2000 hingga 2010-an.

Saat itu, para pembalap legenda seperti Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, Dani Pedrosa, sampai Marc Marquez menguasai barisan depan.

Persaingan juara MotoGP 2024 mengingatkan Francesco 'Pecco' Bagnaia dengan masa lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News