Persaingan Pelatih Negeri Tango

Persaingan Pelatih Negeri Tango
Gustavo Quinteros.Foto: REUTERS/Jorge Adorno
Tapi, Quinteros menanggapi pujian Batista dengan bersikap merendah. Dia merasa belum layak disejajarkan dengan Batista. "Checo (sapaan akrab Batista, Red) adalah senior saya dan saya banyak belajar darinya," ujar Quinteros sekalipun hanya dua tahun lebih muda dari Batista di Buenos Aires Football.

Quinteros menambahkan, dirinya sudah memelajari dan menganalisa permainan Argentina sejak dipoles Batista. "Kesimpulannya jelas. Untuk menghadapi permainan menyerang mereka, kami harus ikut bermain menyerang," tutur pelatih yang dipercaya menangani Bolivia sejak 5 November tahun lalu itu.

Selain Batista dan Quinteros, masih ada tiga pelatih asal Negeri Tango di tiga negara kontestan Copa America 2011. Ketiganya adalah Ricardo La Volpe (Kosta Rika), Gerardo Martino (Paraguay), dan Claudio Borghi (Cile). Jumlah itu lebih banyak dibandingkan pelatih berkebangsaan Uruguay dan Kolombia yang masing-masing berjumlah dua orang. (dns)

Pelatih Berkebangsaan Argentina

Nama                           Tim                    Usia

BENTROK Argentina versus Bolivia menjadi ajang persaingan antara pelatih Argentina. Ya, selain Sergio Batista dari sisi Argentina, pelatih Bolivia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News