Persaingan Sengit, BDR Seri Kedua Against Pandemic Digelar Besok
Pereli kawakan Rizal Sungkar terlihat akan mendapatkan podium pada balapan di grup B sebelum masalah teknis yang dialami komputernya membuat ia harus berhenti di 6 menit sisa waktu balapan.
Balapan di grup B dimenangkan oleh Nikolaus Steven, kemudian diikuti oleh Agi Anggadarma dan Jason Ciputra.
Sementara grup C, Detyo Ari menunjukkan penampilan dominannya dengan menahan laju Raditya Hendarmo dan Ezra Ariq untuk melengkapi posisi podium.
Pada balapan penuh drama di Grup D, Henry Liang berhasil turun sebagai juara setelah dua kompetitor di depannya mendapatkan penalti dari insiden di trek.
Sedangka drifter nasional Danny Ferdito memenangkan balapan di grup E lewat penampilan dominannya, disusul oleh Deren dan Adex Trisna di posisi ketiga.
Seri kedua dari Balap di Rumah Race Against Pandemic akan disiarkan secara langsung melalui channel youtube Balap di Rumah. (ddy/jpnn)
Kejuaran simulator BDR Race Against Pandemic seri kedua siap digelar besok, Sabtu (3/10).
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari
- Skuad Thailand di Piala AFF 2024, 4 Nama Kondang Absen
- Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2025, Mulai Rp 90 Ribu
- Michelle Elizabeth Surjaputra Resmi Pimpin FTI DKI Jakarta 2024-2028
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!